Selasa, 20 Desember 2011

Liburan bersama Anak-anak TKJA

Sekarang saatnya liburan semester telah tiba, meskipun raport belum diberikan. Untuk kelas XII (TKJA juga) akan diberikan pada bulan Januari 2012 mendatang, menunggu teman-teman yang masih Prakerin (Praktek kerja industri).

Di kesempatan liburan kali ini rencana teman-teman mau ke Pantai Parangtritis. Spontan saja, setelah hari Jumat tgl 16 Desember kemarin sempat berdebat tapi karena ada keinginan dan semangat kebersamaan maka jadi lah kesepakatan hari Selasa ke pantai. Namun karena suatu hal maka diajukan lagi hari Senin tgl 19 Desember 2011 kemarin..

Sesuai dengan yang telah ditentukan, harusnya jam 08.00 sudah kumpul di SMK NEGERI 1 SEDAYU. Oke, aku aja datang jam 8.10-an. Dan ternyata belum ada yang datang, ya udah masuk aja ke sekolah yang ditinggal siswa-siswinya libur (sebagian guru dan karyawan juga ada) dan juga tukang kebunnya, tapi kantinnya tutup haha. Aku sms aja teman-teman, jadi gak nih acaranya?? Cuaca mendung nih.. Belum ada yang datang juga, tak tunggu aja.
Ya ampun, setelah berjam-jam menunggu baru bisa kumpul jam 10 lebih, ya okelah.

Langsung aja karena hari dah berganti jadi panas, segera berangkat sekitar jam 10.30. Karena banyak yang tidak bisa ikut, akhirnya berangkat dengan 6 motor + 1 aku (sendiri yo), yang lain bonceng total 13 anak KJA.
Oke mas mbak kita berangkat ke pantai , hati-hati jangan kebut-kebutan (motorku gak bisa ngejar nanti). Kadang berjalan santai, kadang ngebut bikin aku harus extra menggeber mesin. Berdebar juga, di jalan sempat ada operasi polisi lalu lintas untungnya udah punya SIM, tapi ayo bersama-sama teman kita lewat jalan pintas.

Setelah sekitar 1 jam perjalanan akhirnya sampai di pintu masuk Parangtritis, kira-kira jam 11.30. Uh, lelah juga. Nunggu sebentar karena ada yang tertinggal.. Setelah komplit yo kita masuk, walah yang cewek kok malah lewat jalan lain.. Gak papalah nanti ketemu di lokasi pantai.
Setelah parkir motor, kita siap ke lokasi Pantai Parangtritis (Paris). Ya lagi panas-panasnya sekarang, ke pantainya nanti saja lihat-lihat di sini dulu saja pemandangannya dah kelihatan, dan memang waktunya pas sepi pengunjung tidak terlalu banyak.

Setelah panas berkurang sekitar jam 12 lebih, baru deh turun ke pantai.
Ya, seperti ini kondisi pantainya (jujur ku baru pertama ke sini, haha) bagi yang sudah tau. Saatnya mengobservasi segala penjuru pantai. Di sana ada sewa ATV, bagi yang mau mengitari pantai dengan kendaraan. Ada juga kereta kuda (kalo di Kendal, Semarang namanya "dokar" atau "andong") yang juga siap mengantar pengunjung mengelilingi pantai. Selain hal-hal tadi juga marak penjual kacamata hingga aksesoris lain yang mendatangi ke para pengunjung. Yang sedikit membuat aku kecewa dan prihatin melihat kondisi pantai yang berserakan sampah di mana-mana, mungkin karena kurang kepedulian pengunjung atau tiba-tiba ada ombak yang membuat sampah ikut terseret kali ya wkwkwk... Dan juga ada anak kecil baik laki-perempuan yang meminta-minta, aku juga kasihan sih melihatnya. Awalnya dia mendekati kami yang kebetulan lagi pas makan sambil menikmati pemandangan. Terus dia menadahkan tangannya, udah tuh snack kasihkan tapi dia gak mau. Waduh, gimana ya tuh :)
Kasihan, tapi "kalau diberi ndak tuman", begitu kata temenku. Ya udah deh, berdo'a aja agar mereka diberi keselamatan oleh Allah Yang Maha Adil.

Saatnya foto-foto yuk..Yak, yang suka narsis-narsisan aku tak disini aja yang masih belum puas memandangi sekitaran pantai yang luas membentang. Setelah puas main-main dan berfoto saatnya pulang. Oh, ya 1 temenku lagi datang tadi..
Saatnya pulang saat jam di hp menunjukkan pukul 14.20. Pulangnya mampir malam mi ayam dekat gapura Kasongan sampai sekitar jam 15.45-an.
Asyik sekali ternyata bisa bersama-sama teman-teman, ya memang kita harus saling berpegang erat jangan saling bercerai-berai. Kebersamaan akan membayar semua lelah, kecewa, dan gundah di hati. Kalau kita saling menguatkan maka niscaya akan jadi teman sahabat yang baik sampai kapanpun.
Setelah perut terisi waktunya pulang, lewat kasongan lurus naik-turun sih jalannya. Haha sempet bingung aku, tapi thank semuanya dah kasih tau aku. Ternyata sampai di pasar Semampir sekarang..Lega juga sudah sampai di Sedayu yuk pantai aja pulangnya.
Wokey smuaanyaa (TKJA SMK SEDAYU).... Thnx ya atas kebersamaan ini, semoga tetap terjaga terjalin erat sampai kapanpun. Dan tetap BERKARYA UNTUK MASA DEPAN, semangat anak-anak TKJA!!! Bentar lagi kita lulus!!!!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan beri komentar Anda tentang blog saya :